Istilah-Istilah Dalam Internet
Kembali lagi dengan saya yang akan berbagi ilmu mengenai istilah-istilah dalam internet. Kita sering mendengar atau menggunakan istilah-istilah ketika menggunakan teknologi informasi khususnya internet. Namun tak jarang kita tidak mengetahui makna atau maksud dari pengunaan istilah tersebut, untuk memperjelas pemahaman kita berikut adalah istilah-istilah internet yang sering kita temukan
- Account
- Archie
Suatu alat untuk pengindeks-an arsip yang ada di dalam FTP (File Transfer protocol) yang memungkinkan seseorang untuk melakukan pencarian dengan lebih spesifik.
- Attachment
Bentuk penyampaian pesan yang dilakukan dengan melampirkan atau menyertakan file dari komputer (umumnya digunakan dalam e-mail).
- Buffering
Keadaan dimana aktifitas menonton video terhenti, umumnya karena kecepatan internet yang lambat, banyak pengguna di jaringan atau paketan habis.
- Captcha
Kode verifikasi untuk melanjutkan ke proses selanjutnya dengan memastikan bahwa pengguna itu bukan robot.
- CGI/Perl
Bahasa komputer untuk membuat program interaktif dalam sebuah halaman web yang dikembangkan oleh pemakai sistem operasi berbasis UNIX/Linux.
- Comunnication Protocol (Komunikasi Protokol)
- Cookie
Informasi tentang client dari komputer server lalu kemudian disimpan ke komputer client itu sendiri.
- Cyberlaw
Aturan atau hukum yang berlaku di dunia maya (internet).
- Cryptography
- CSS (Cascading Style Sheet)
Kumpulan script/kode yang tersusun dengan rapi untuk memperindah tampilan dari suatu halaman web serta dapat mempercepat loading suatu website karena menyingkat struktur kode HTML. CSS terdiri dari 3 komponen yaitu selector, properti dan value.
- Cybersquatting
Aktifitas yang dilakukan untuk membeli domain di internet namun memiliki kesamaan dengan suatu perusahaan, nama produk, atau nama seseorang. Karena kesamaan tersebut pembeli kemudian menjual kepada perusahaan tersebut dengan harga yang relatif tinggi.
- Dial-Up
Jenis koneksi internet yang menggunakan jaringan telepon.
- Downstream
Kecepatan aliran data dari komputer lain ke komputer lokal/pribadi melalui sebuah jaringan (kebalikan dari upstream).
- Encryption
Menjadikan sebuah pesan agar tidak dapat dibaca jika tidak menggunakan suatu program untuk membukanya.
- E-payment
Alat pembayaran dengan memanfaatkan media elektronik seperti internet.
- Forward
Kembali ke halaman web yang telah diakses/dibuka.
- Firewall
Sistem keamanan dalam internet yang berfungsi untuk melindungi sebuah jaringan yang kecil terhadap jaringan yang lebih luas.
- Gateway
- Guest book
Layanan interaktif pada suatu website/blog yang memungkinkan pengguna untuk menulis pesan dan membaca tulisan dari seorang pengunjung.
- Hosting
Ruangan penyimpanan seperti layaknya harddisk tempat menyimpan data, file, gambar dan lain-lain yang kemudian akan ditampilkan dalam sebuah situs.
- Hostpot
Lingkup area yang menawarkan layanan akses internet dengan menggunakan Wi-Fi.
- Hyperlink/link
Koneksi yang menghubungkan sebuah halaman web ke halaman lainnya dalam internet.
- Hypermedia
Suatu media yang bukan hanya teks saja, melainkan ada tambahan fitur baik itu suara maupun video.
- Hypertext
Teks Hyper yang maksudnya adalah sebuah teks yang berkaitan dengan dokumen lainnya.
- IE (Internet Explorer)
Program untuk menampilkan halaman website di internet (Web Browser) yang dikembangkan oleh perusahaan Microsoft.
- Internet Banking (i-banking)
Layanan perbankan yang dilakukan menggunakan jaringan internet.
Internet Marketing
Teknik pemasaran untuk melakukan usaha/bisnis dengan memanfaatkan media internet.
- Internetpreneur
Pengusaha yang berkecimpung di dunia internet.
- IRC (Internet Relay Chat)
Fasilitas/layanan di internet yang memungkinkan untuk chatting.
- Merchant
Suatu tempat pemasaran dan penjualan produk, jasa, atau layanan di internet.
- MLM (Multi Level Marketing)
Sistem penjualan/jasa melalui agen distributor group dengan mensponsori orang lain untuk melakukan hal yang sama (member cari member).
- Newbie
Seorang pemula, umumnya baru mengenal sesuatu seperti mengenal internet, baru mengenal facebook, blog dan lain sebagainya.
- Paypal
Sistem pembayaran seperti rekening, namun datanya disimpan di internet (uang dalam internet).
- Point to Point Protocol (PPP)
Protokol TCP/IP yang sering digunakan untuk mengkoneksikan komputer ke internet melalui modem atau perangkat lainnya.
- Pop-Up
Bagian pada suatu situs yang melayang sehingga menutupi halaman web, umumnya berupa iklan, fanspage atau promosi gambar lainnya.
- POP (Post Office protokol)
Protokol untuk mengambil atau membaca sebuah e-mail dari sebuah server yang ada di internet ke komputer lokal/pribadi.
- Protokol
Aturan standar yang mengatur mekanisme suatu jaringan sehingga sesama komputer dapat saling terhubung untuk berkomunikasi.
- Proxy server
Sebuah komputer server yang dapat melakukan sebagai komputer lainnya untuk melakukan request terhadap content dari internet atau intranet.
- Search Engine (Mesin Pencari)
Program suatu website yang digunakan untuk mecari informasi/data yang ada di internet. Contoh Search Engine yang sering digunakan saat ini yaitu Google, Yahoo, Lycos, Bing dan masih banyak lagi.
- SEO (Search Engine Optimazion)
Suatu teknik pada suatu website/blog dengan bersaing menjadi urutan teratas dalam hasil pencarian mesin pencari untuk meningkatkan traffik/kunjungan. Suatu website yang menerapkan teknik SEO akan lebih mudah tampil di halaman pertama mesin pencari, dengan begitu pengunjung akan berdatangan karena website tersebut mudah ditemukan. Semakin baik tekniknya, suatu website akan mudah mengalahkan saingannya di mesin telusur.
- SERP (Search Engine Result Page)
Halaman web tertampil hasil pencarian mesin pencari berdasarkan kata kunci tertarget.
- Shareware
Perangkat lunak (software) yang dibagikan secara gratis oleh pengembang dan biasanya dibagikan melalui internet.
- Sign up
Proses pendaftaran/registrasi layanan internet dalam pembuatan ID atau akun tertentu. Misalnya saja ketika belum mempunyai akun e-mail, kita bisa mendaftar akun lewat situs yang melayani e-mail (seperti gmail, yahoo mail). Saat mendaftar kita dikenai prosedur/mekanismenya seperti mengisi biodata, nomor HP dan lain-lain. Sign Up ini juga berlaku pada saat pendaftaran Facebook, Twitter dan lain sebagainya.
- SMTP (Simple Mail Transfer Protocol)
Protokol untuk mengirimkan e-mail dari komputer lokal/pribadi kepada server melalui jaringan internet (kebalikan dari protokol POP).
- Streaming
Kegiatan menonton gambar bergerak/video secara online.
- Subscribe
Layanan yang memudahkan seseorang untuk berlangganan, misalnya subscribe channel youtube atau berlangganan blog sehingga ketika ada artikel/video baru langsung bisa diketahui.
- Surfing
Aktifitas berselancar menjelajahi halaman web di internet (bisa juga dikatakan browsing).
- .Unsubscribe
- VPN (Virtual Private Network)
Jaringan yang sebagian di antaranya terhubung dengan internet, tetapi di sisi lain lalu lintas data yang melalui internet dari network ini telah mengalami pengacakan (proses enkripsi) sehingga mengakibatkan network secara private/virtual (tertutup).
Demikian istilah-istilah internet dengan penjelasannya semoga dapat menjadi ilmu baru dan menambah wawasan bagi kita semua ^^
Komentar
Posting Komentar